Cara Membeli dan Login NAT VPS

Cara Membeli dan Login NAT VPS

NATVPS.idCara Membeli dan Login NAT VPS. NAT VPS hampir sama dengan VPS pada umumnya akan tetapi menggunakan metode NAT (Network Address Translation) sehingga satu IPv4 dapat di-share ke banyak VPS dan memberikan port yang berbeda-beda untuk setiap pengguna. Tutorial ini akan menjelaskan cara membeli dan menggunakan NAT VPS.

 

Persiapan

Membeli NAT VPS

NAT VPS sudah mulai banyak dipasaran namun kami memilih penyedia dan server dari Indonesia, salah satunya di HostData.id. Buka website pembelian NAT VPS dan pilih spek VPS yang diinginkan.

Cara Membeli dan Login NAT VPS

 

Disini kami memilih yang NAT 1GB seharga 15.000 rupiah, cukup murah dengan spek yang lumayan bagus

Cara Membeli dan Login NAT VPS

Jika sudah, isi hostname, dan juga root password yang akan di gunakan untuk login di PuTTY. Untuk NS1/NS2 Prefix, isi seperti bawaan saja. Kemudian, pilih OS sesuai selera agan.

Cara Membeli dan Login NAT VPS

Kemudian masukkan informasi seperti nama lengkap, alamat, dan metode pembayaran, sebagai informasi jika menggunakan Midtrans cukup pilih pembayaran GoPay maka bisa di scan via berbagai jenis wallet seperti ShopeePay, Dana, Ovo dan lainnya. Jika sudah bayar, tunggu hingga aktif. ketika sudah aktif akan mendapatkan email dan status di product detail akan berubah menjadi “Active”

Login ke NAT VPS menggunakan PuTTY

Cek email untuk info login ke VPS. Simpan informasi ini karena akan kita gunakan setelah ini.

Menambahkan Port untuk login ke NAT VPS

Kembali ke panel “Manage Product” tadi dan scroll kebawah sampai menemukan “Domain Forwarding” untuk menambahkan port login SSH:

Baca Juga:  Instalasi Coolify di NAT VPS

Klik “Domain Forwarding”, ke tab “Add” dan pilih “TCP” sebagai protocolnya, kemudian isi Destination dan Source Domain/IP sesuai yang tersedia. Isi Destination Port 22 seperti berikut, dan isi Source Port bebas sesuai kemauan agan. Source Port ini yang akan kita gunakan sebagai port SSH di PuTTY nantinya:

Kalau sudah, silahkan klik tombol “Add” berwarna biru dibawah dan “Close”.

 

Pengaturan login NAT VPS di PuTTY

Jika sudah, isi Host Name dan Port sesuai IP source yang tertera di Source Domain/IP dan Source Port sebelumnya.

Klik “Open”, dan “Accept” ketika muncul pop up seperti ini:

Isi username “root” dan password sesuai dengan yang diberikan di email:

Tekan enter, dan login akan berhasil.

 

Penutup

Kita telah berhasil menyelesaikan instruksi untuk membeli dan login kedalam NAT VPS. Selamat menggunakan NAT VPS anda. Sekian, terima kasih dan maaf bila ada salah kata.

 

You May Also Like

About the Author: Kaname